Selamat Datang Grunge

Selamat datang di blog saya - the lady of grunge, yang terkesan lusuh, kucel, kumuh, namun saya tetap akan menyajikan kesenangan saya tentang Grunge, Nirvana, dan almarhumah kurt cobain, Keep Grunge Kawan ^^,

Rabu, 05 Mei 2010

Potongan Hatimu

Secercah harapan muncul ketika kau buka matamu
Secercah kehidupan muncul ketika kau hirup udara
Secercah cinta muncul ketika kau berkata
Aku akan setia menunggumu
Dan berharap semua akan baik-baik saja
Semua yang kulakukan
Semata-mata karena ku sayang padamu
Walaupun dalam hati ku tahu
Kau tak akan bisa
Dan kau tak pernah mampu
Untuk memberikan potongan hatimu
Karena kau sudah memiliki kehidupan lain
Dengan pelengkap hatimu
Yang sudah kau pilih
Namun ku selalu berdoa
Yang terbaik untukmu
Aku harap kau selalu dapat bahagia
Aku tak ingin mengganggumu
Tetapi rasa ini sungguh kuat
Dan tak terbendung lagi
Dimanakah aku cari orang sepertimu
Bagiku kau tidak tergantikan
Walau hanya untuk sekejap saja

Ditulis Oleh : Sari Marasdika

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Come on and feel the taste of Grunge